Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2021

Hanaut

Penulis : Endang Sri Purwanti Senyum kegetiran terpancar jelas di wajah manis Euis Suganda yang baru saja lulus seratus persen sebagai dokter kandungan. Tirai kesedihan di sudut matanya yang sipit turut mewarnai perjalanannya menuju Sampit Kotawaringin Timur. Ah mengapa harus di Kalimantan mengapa tidak di tempatkan di desa kelahirannya saja di Wanajaya, Sukabumi. Toh di desa ini hanya ada satu   puskesmas kecil dan hanya ada satu maling (mantri keliling). Cita-cita mulia   Euis sejak lulus Sekolah Dasar ingin mengabdikan dirinya di desa yang konon katanya salah satu desa tertinggal di Kecamatan Cisolok ini. Berjam-jam menyusuri sungai Kapuas hingga sungai Khayan dengan perahu motor kecil orang setempat menyebutnya ketinting. Transportasi paling modern di tahun 2010. Hamparan bakau, kumpulan tumbuhan daun nipah sebangsa daun kelapa yang biasa dimanfaatkan untuk membuat atap rumah, menemani perjalanan terpanjang yang ditempuh Euis selama hidupnya hingga di usia 25 tahun ini.. Silih be

Bookers

  Penulis : Endang Sri Purwanti Bulir-bulir bening perlahan namun pasti mulai berjatuhan dari langit. Sesekali kilat kamera ciptaan Sang Penguasa Alam berkelebat menyeringai ditemani sahabat karibnya gemuruh guntur. Kupercepat langkahku menapaki tangga jembatan penyeberangan orang yang melintang dari Hotel Bahana Surya langsung terhubung ke Plaza Balikpapan. Napasku yang memburu terhenti sebentar mengehela udara meredakan kelelahan sembari menikmati hembusan angin penyerta hujan dan   lengangnya Kota Balikpapan   yang damai sesuai dengan motonya “Beriman “Bersih indah aman dan nyaman. Usai terpana dengan syahdunya derai hujan, langkahku kembali menyusuri koridor jembatan dan mendarat dengan sukses di toko buku Gramedia. Tahukah kau kawan Toko Buku Gramedia ini telah mengalami tiga kali renovasi yang semula gerainya lebih kecil dari gerai roti donat asal negeri Paman Sam. Dengan ukuran yang minimalis, gerai Gramedia masih harus berbagi dengan menjual berbagai asesoris seperti dompet,