Motivasi Menulis

.  
  Pertemuan ke-27 
Materi Motivasi Menulis dan Menerbitkan Buku
Narasumber Dail Ma'aruf, M.Pd
Penulis Endang Sri Purwanti

       Tebar Kebaikan dengan Menulis 
   "Ketika sebuah karya selesai ditulis maka pengarang tidak akan mati. Iya baru saja memperpanjang umurnya." (Helvy Tiana Rosa)
   Seperti pepatah Jawa waiting tresno jalaran Soko kulino, jika sudah terbiasa akhirnya akan jatuh cinta. Begitupun dengan menulis bila sudah mendarah daging, menyatu dengan urat nadi maka satu hari saja tidak menulis tangan berasa gatal-gatal, gairah hidup sirna, bak Putri Salju tidur dalam keabadian, hadirlah Sang Penulis dalam wujud Pangeran. Bunga-bunga kembali merekah, hidup kembali bergairah.
  Menulis itu seperti mendaki gunung semakin tinggi semakin lelah, tidak sedikit yang tumbang, menyerah, akhirnya "mandul dalam berkarya"cerai dengan menulis "
Tentu tidak mau menjadi pecundang kalanh sebelum berperang. Lalu bagaimana cara agar konsisten, semangat terus tercambuk untuk menulis.
Ada tiga elemen utama dalam menulis
1. Intensitas; menulis harus kontinyu, tawaddu, seperti matahari yang selalu setia terbit dan terbenam pada relnya.
2. Arah/tujuan/alasan; mau apa dengan menulis ?
3. Ketekunan; Man Jadda Wajada, Siapa yang tekun pasti berhasil.
    "Peluru bisa menembus satu kepala, kata-kata bisa menembus banyak kepala, tebar kebaikan dengan menulis" ( A. Fuadi)
Bila Sang Penulis sudah menentukan tiga elemen dalam menulis,  selanjutnya mari menjaga motivasi menulis melalui empat cara, yaitu;
1. Bergabung dengan komunitas menulis. Contohnya di kelas Belajar Menulis
2. Menulislah di akun yang banyak dibaca orang. Seperti di Kompasiana digital.
3. Jadikan menulis sebagai healing bukan bukan. "Ghost Writer"
4. Jadikan menulis sebagai passion, gaya hidup seumur hidup.
   Mestakung, Semesta alam mendukung jika motivasi terjaga tahap akhir adalah menelurkan karya berupa BUKU. Mengapa harus menerbitkan buku, ini alasannya
 

      Menulis tidak perlu waktu luang tapi luangkan waktu untuk menulis. Tanpa menulis Manusia akan mati hanya  meninggalkan nama  tanpa karya hilang dalam sejarah dan peradaban.

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Serunya Bermain Bersama Alam

menangkap burung dan ikan😭

Menulis & Prestasi